![]() |
| Foto: Ilustrasi Perjalanan Dinas |
Indikatorntb.com - Tidak hanya menghabiskan anggaran 3.7 Miliar untuk belanja makanan dan minuman saja, pemerintah Kabupaten Dompu melalui beberapa dinas juga menghabiskan anggaran sekitar 3.1 Miliar tahun anggaran 2023 untuk belanja perjalanan dinas, Minggu, (05/02/23).
Perangkat Daerah (SKPD)/Dinas yang sedang atau akan melakukan perjalanan Dinas baik di dalam kota maupun di luar daerah untuk melakukan berbagai kegiatan, seperti kegiatan Pengelolaan Barang Milik Daerah, Administrasi Keuangan Perangkat Daerah, Koordinasi Perencanaan Bidang Perekonomian dan SDA (Sumber Daya Alam) dan kegiatan lainnya.
Berdasarkan data sementara yang di himpun oleh media ini melalui Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SIRUP) Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP), setidaknya ada 71 paket belanja perjalanan dinas kategori Swakelola yang sudah terdata di SIRUP LKPP.
Sebanyak 71 paket dengan pagu anggaran Rp. 3,187,687,800 tersebut akan digunakan oleh 11 SKPD/Dinas untuk belanja perjalanan dinas. Diantara 11 SKPD/Dinas tersebut, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Dompu (BPKAD) berada di puncak klasemen, sementara Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan berada di klasemen terakhir.
Berikut media ini sampaikan 11 SKPD/Dinas yang menghabiskan anggaran 2.9 Miliar hanya untuk belanja perjalanan dinas terhitung hingga Minggu 5 Februari 2023, dimulai dari yang tertinggi hingga terendah sebagai berikut:
1. Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah dengan total belanja perjalanan dinas sebanyak Rp. Rp. 1,098,200,000.
2. Dinas Perindustrian dan Perdagangan dengan total belanja perjalanan dinas Rp. 440,980,000.
3. Bappeda dan Litbang Kabupaten Dompu dengan total Belanja Perjalanan Dinas sebanyak Rp. 390,020,000.
4. Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi dengan total belanja perjalanan dinas Total: Rp. 290,942,000
5. Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah dengan total belanja perjalanan dinas Rp. 289,805,000.
6. Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman dengan total belanja perjalanan dinas Rp. 245.000.000.
7. Dinas Sosial dengan total belanja perjalanan dinas Belanja Perjalanan Rp. 113.840.000.
8. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dengan total belanja perjalanan dinas Rp. Rp. 106,990,000.
9. Dinas Perhubungan dengan total belanja perjalanan dinas Rp. 97,120,000.
10. Sekertariat Daerah dengan total belanja perjalanan dinas Rp. 80,165,000.
11. Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan dengan total belanja perjalanan dinas Rp. Rp. 34,600,000.
Itu baru 11 SKPD Saja. Pemerintah Kabupaten Dompu sudah menggelontorkan anggaran sebanyak itu, belum lagi dengan SKPD yang lainnya.
Sebagai informasi, data SIRUP LKPP tersebut masih akan terus berubah dan bertambah sebagaimana sistem pembaharuan data yang berlaku, yaitu dilakukan pembaharuan dalam 3 jam sekali.
TIM/IN
.jpeg)